Kades Berancah Melaksanakan Rapat Koordinasi Persiapan Lomba Germas

  • Kamis, 02 Januari 2020 - 11:52:am Wib
  • Dibaca : 2397 Kali
Kades Berancah Melaksanakan Rapat Koordinasi Persiapan Lomba Germas
Teks foto:

BERANCAH-berancah.desa.id,-  Kamis, 02 January 2019 Kades Berancah Melaksanakan Rapat Koordinasi terkait Persiapan Lomba Germas  yang akan di laksanakaan oleh UPT Puskesmas Selatbaru pada 13 Januari 2019 s/d 14 Januari 2019. Rapat yang dilaksanakan di Balai Pusat Belajar Masyarakat Desa Berancah yang di hadiri oleh ketua dan anggota PKK Desa Berancah, Kadus SeDesa Berancah dan kader PHBS. Rapat yang dilaksanakan pada pukul 09:30 wib.

Rapat Koordinasi Persipan Germas

Perlombaan Germas di selenggarakan oleh UPT Puskesmas Selatbaru. Kegiatan ini diikuti oleh Desa sewilayah kerja UPT Puskesmas Selatbaru. Adapun jenis-jenis perlombaan Germas dan Kegiatan Bakti Sosial Germas yakni:

Jenis-jenis Perlombaan Germas:

  1. Lomba senam lansia berbasis video
  2. Lomba posyandu lansia sehat dan tertib administrasi (lomba tahunan)
  3. Lomba pendataan PHBS dan Survei Mawas Diri Oleh kader PKK Desa
  4. Lomba Penyulluhan kesehatan oleh kader PKK Desa
  5. Lomba pemanfaatan barang bekas ber basisi video tingkat SLTp/SLTA
  6. Lomba sekolah sehat dan tertib administrasi UKS tingkat SD sederajat

Kegiatan Bakti Sosial Germas

  1. Pemeriksaan gula darah atau asam urat
  2. Pemeriksaan HIV/AIDS
  3. Pelayanaan kesehatan tradisional
  4. USG gratis ibu hamil
  5. Donor darah masal dan pemeriksaan golongan darah
  6. Stand Germas